BOALEMO – Harianpost.id – Penjabat Bupati Boalemo, Hendriwan, berharap hadirnya Mahasiswa Peserta Tematik Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Gorontalo (UNG), ditengah-tengah masyarakat dapat mengetahui permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat.
“Saya berharap melalui KKN tematik ini paling tidak pemerintah daerah mendapatkan informasi dan data yang akurat apa yang menjadi harapan masyarakat Boalemo,” kata Hendriwan bertempat di ruang vicon kantor bupati Boalemo, Senin, (3/10/22)
Menurutnya, kehadiran mahasiswa tematik sangat efektif berada di tengah-tengah masyarakat untuk mengetahui seperti apa kehidupan masyarakat.
“Dan juga adik-adik mahasiswa dapat mengimplementasikan Ilmu yang telah didapatkan selama berada di kampus,” tutur Penjabup Boalemo Hendriwan.
Dan atas nama pemerintah daerah sangat mendukung apa yang dilakukan oleh mahasiswa UNG di Kabupaten Boalemo.
“Serta menyampaikan terima kasih atas dipilihnya Boalemo menjadi tempat KKN tematik mahasiswa dari UMG,” ucap Hendriwan.(Adv/HP)