Risman Tolingguhu Bagikan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir

BONE BOLANGO, HARIANPOST.ID- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Bone Bolango, Senin sore, 21 Oktober 2024 kemarin, sebabkan banjir yang melanda sejumlah desa di Kecamatan Kabila Bone.

Akibatnya, masyarakat yang terdampak pun harus diungsikan ke tempat yang aman.

Perihatin dengan kondisi yang dialami warga di Kecamatan Kabila Bone, Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bone Bolango Risman Tolingguhu di tengah derasnya arus banjir, datang melihat langsung keadaan serta mengecek lokasi pengungsian korban banjir. Selasa, 22 Oktober 2024.

Risman Tolingguhu yang didampingi tim pemenangannya itu juga membagikan bantuan tanggapa darurat yang dibagikan langsung ke desa yang terdampak banjir.

“Meskipun bantuan tanggap darurat yang dibagikan tidak seberapa, diharapkan bisa meringankan beban masyarakat yang terkena banjir,”harap Risman

Di tengah cuaca yang akhir – akhir ini tidak menentu, Risman mengimbau masyarakat di Bone Bolango untuk selalu waspada bencana. Dan bila terjadi bencana, ia meminta masyarakat segera berlindung ke tempat yang aman.

“Bantuan yang kami serahkan ini diharapkan mampu untuk meringankan beban masyarakat yang terkena banjir,” harap Risman Tolingguhu .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *