Ridwan Yasin Pastikan Jalan Rusak di Gorut Segera Diperbaiki

HARIANPOST (Gorut)– Lakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Anggrek, Gorontalo Utara (Gorut), Sekretaris Daerah Ridwan Yasin mendapatkan banyak aspirasi dari masyarakat. Termasuk ihwal jalan rusak yang diminta supaya segera diperbaiki.

Menanggapi hal itu, Ridwan Yasin kepada masyarakat menyampaikan bahwa pemerintah telah memaksimalkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat. Terutama berkaitan dengan akses jalan.

Sebelumnya pada tahun 2020 lalu kata Panglima ASN itu, bahwa pihaknya telah menganggarkan 5 Miliyar Rupiah untuk perbaikan jalan. Namun, akibat penyebaran pandemi Covid-19 anggaran tersebut terpaksa direfokusing untuk penanganan pandemi Covid-19.

“Inilah hal yang sempat membuat sempat tertunda. Pada akhirnya kami berjuang menambah menjadi 7.5 miliar, tapi karena anggaran di Pusat dibahas dan lain sebagainya, turun menjadi 6,8 miliar,” jelas Ridwan.Rabu (17/02) kemarin.

Lanjut Ridwan, anggaran tersebut sudah ada, dan saat ini UKBPJ terus bekerja untuk merealisasikannya. Ia berharap dalam waktu dekat proses tersebut akan menemukan pemenang tender, sehingga dalam beberapa waktu kedepan bisa segera dikerjakan.

“Jika nanti sudah ada pemenangnya akan diinstruksikan pihak ketiga yang menang tender untuk segera mengerjakan. Semua ini semata-mata untuk kebutuhan masyakarakat,” ungkapnya lagi (Zul).