Permudah Pelayanan, PKM Mananggu Lakukan Vaksinasi COVID-19 Door to Door

BOALEMO-HARIANPOST.ID- Untuk mempermudah pelayanan Vaksinasi COVID-19. Puskesmas Mananggu, kabupaten Boalemo, melakukan vaksinasi COVID-19 dengan door to door di rumah warga yang berada di desa Buti dan Tabsel.

Kepala Puskesmas Mananggu, Amelia Kadji, SKM., Mengatakan vaksinasi door to door dilakukan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat. Baik dari kelompok masyarakat umum atau lansia.

“Tentunya, vaksinasi COVID-19, door to door yang dilakukan tenaga kesehatan Puskesmas Mananggu, dapat mempermudah masyarakat untuk melakukan vaksinasi COVID-19. Karena tidak perlu lagi jauh-jauh datang di tempat vaksinasi,” kata Amelia Kadji, SKM,. Kepada Media ini. Kamis (14/7).

Oleh sebab itu, kepala Puskesmas Mananggu, mengajak masyarakat yang berada di kecamatan Mananggu, untuk melakukan vaksinasi COVID-19, agar dapat membentuk kekebalan tubuh dari penyebaran virus.

“Untuk masyarakat yang belum di vaksinasi COVID-19. Baik itu dosis I, dosis II maupun itu dosis III, diharapkan dapat melakukan vaksinasi COVID-19, dan vaksinasi COVID-19 ini aman dan halal,” harap Amelia Kadji, SKM,.

Diketahui, pelaksanaan vaksinasi COVID-19 door to door oleh tenaga kesehatan Puskesmas Mananggu,di desa Buti dan Tabsel, turut didampingi anggota TNI dan Polri.(C.01)