BOALEMO – Harianpost.id – Warga korban kebakaran rumah di desa Rumbia Kecamatan Botumoito, Kabupaten Boalemo, menerima bantuan dari Pemerintah Daerah Boalemo, Selasa (13/9/22).
Untuk diketahui, bantuan tersebut berasal dari Bapppeda Boalemo, Kominfo Boalemo, dan Kumperindag Boalemo, yang diserahkan langsung oleh Asisten II Setda Boalem, Fatlina Podungge didampingi Kepala Bapppeda Boalemo, dan Kadis Kominfo Boalemo.
Asisten II Setda Boalemo, Fatlina Podungge mengatakan, bantuan tersebut merupakan bukti perhatian pemerintah untuk meringankan beban korban kebakaran.
“Tentunya kami sangat prihatin dan berduka atas musibah kebakaran yang menimpa warga desa Rumbia, kecamatan Botumoito,” kata Fatlina Podungge
Menurut Fatlina Podungge, bantuan ini merupakan wujud kepedulian pemerintah kepada warganya yang mengalami musibah kebakaran.
“Semoga bantuan yang diberikan tersebut bisa meringankan beban masyarakat yang terkena musibah ini. Dan juga mengimbau kepada masyarakat Boalemo, agar berhati-hati dan lebih waspada lagi terhadap aliran listrik di rumah dan saat menyalakan api,” pungkasnya.(C.01)