Pemda Pohuwato Sosialisasikan Manfaat Vaksinasi Covid-19

HARIANPOST (Pohuwato)-Pemerintah Kabupaten Pohuwato mulai menyosialisasikan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, yang diawali dari kecamatan Dengilo dan Paguat, Selasa (19/01).

Dalam sosialisasi tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Syarif Mbuinga dan Wakil Bupati Amin Haras serta didampingi ketua dan wakil ketua TP.PKK Pohuwato, Jeanette Puspa Dewi Mbuinga Kilapong dan Ratnawaty Haras Tulie dan OPD teknis.

Banyak hal yang disampaikan Bupati Syarif Mbuinga terkait dengan vaksinasi untuk corona virus. Menurutnya bahwa pelaksanaan vaksinasi nantinya bertujuan untuk membantu masyarakat agar kebal dari covid-19.

“Sosialisasi akan terus kami laksanakan agar masyarakat paham, pentingnya vaksin supaya terbentuk kekebalan tubuh dan insya Allah terhindar dari virus corona tersebut,” Ucap Bupati

Lanjut bupati mengatakan, permasalahan yang dihadapinya saat ini adalah untuk memahamkan masyarakat terkait vaksin ditengah isu dan opini yang dibangun atas pelaksanaan vaksinasi.

Karena itu Bupati mengingatkan kepada masyarakat, apabila mendapat informasi yang tidak diketahui sumber informasi terkait vaksin supaya terlebih dahulu ditelusuri dan di konfirmasi.

“Perlu ditelusuri, mengonfirmasi balik, jangan justru memviralkan sesuatu yang belum kita ketahui atas dari informasi tersebut, juga jangan kita menjadi bagian dari sesuatu yang melemahkan. Olehnya mari sama-sama patuh terhadap protokoler kesehatan serta menghindari sesuatu yang dapat menyebabkan timbulnya virus corona,” Ajak Bupati Syarif (D.01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *