Mantan Sekda Boalemo Maju Ke Pilkada ?

HARIANPOST-(Boalemo)– Meskipun masih sangat jauh, namun suhu politik jelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Boalemo mulai kian terasa.Bahkan Sejumlah nama mulai disebut-sebut siap menjadi kontestan pada kontestasi Politik tersebut.

Tidak hanya dari kalangan politisi, namun kalangan birokrasi juga dikabarkan siap meramaikan bursa pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Boalemo yang diperkirakan akan dilaksanakan tahun 2022 nanti.

Mantan Sekretaris daerah (Sekda) Boalemo, Husain Etango,menjadi salah satu nama yang dikabarkan siap meramaikan pilkada Boalemo. Untuk melangkah Ke Pilkada, Husain akan sangat hati-hati. Sebab dia tidak ingin salah dalam melangkah. karena itu, bila nanti dirinya mendapat hasil survei terbaik dari masyarakat, maka ia tidak akan ragu lagi untuk mencalonkan pada kontestasi nanti.

“Hari ini, saya masih fokus kepada karir saya sebagai ASN Provinsi, nanti sudah ada hasil survei, maka saya akan mengambil sikap, dan pertimbangan lainnya, dan juga saya akan lihat hitungan survei tentunya, maka saya akan minta dulu restu orang tua saya dan keluarga saya, dan atasan saya ” Kata Husain Etango, kepada media ini, Rabu (13/01) kemarin.

Husain sendiri merupakan salah satu putra Boalemo yang berasal dari wilayah barat. Dengan segudang pengalamannya di dunia birokrasi, membuat Husain sangat diperhitungkan oleh lawan politiknya, jika mantan Sekda tersebut benar-benar maju di pilkada Boalemo.

Tetapi lagi-lagi, Husain tetap bersikukuh menunggu hasil survei, apakah dirinya masuk dalam daftar calon yang diharapkan oleh masyarakat Boalemo atau tidak.

“Kita tunggu hasil survei dulu,” Tukasnya.(Harpos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *