BOALEMO, HARIANPOST.ID- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Boalemo gelar Rapat koordinasi (Rakor) Kehumasan dalam rangka optimalisasi media digital menjelang hari pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024, bertempat di Villa Kencana, desa Bilohutao, Rabu 13 November 2024.
Pada kesempatan itu, Ketua KPU Boalemo Yuyun menyampaikan bahwa, media memiliki peran penting dalam memberikan edukasi politik terhadap masyarakat kabupaten Boalemo, sehingga bisa mengunakan hak pilihnya pada 27 November 2024.
“Pemilihan tinggal 14 hari, maka media sangat berperan penting dalam memberikan edukasi terhadap masyarakat bagaimana demokrasi yang baik, sehingga masyarakat bisa memilih sesuai hati nuraninya,” ucap Ketua KPU Boalemo, Yuyun Antu.
Yuyun mengajak pekerja media di Boalemo itu untuk sama – sama mengawal suksesnya pelaksanaan pemilihan Kepala Daerah Boalemo tanggal 27 November 2024 mendatang.
Sementara Anggota KPU Boalemo, Divisi Hukum dan Pengawasan, Febriani Selvia Biya berharap melalui peran media bisa menangkal berita Hoax yang dapat menggangu stabilitas keamanan daerah kabupaten Boalemo.
“Jelang hari pemungutan suara, peran media sangat penting dalam menjaga stabilitas daerah. Terutama dalam menangkal berita Hoax dan politik uang di pemilihan,” harap Febriani Selvia Biya.