BOALEMO- HARIANPOST.ID – Penjabat Bupati(Penjabup) Boalemo, Hendriwan mengatakan bahwa perkembangan teknologi informasi dan komunikasi dalam masyarakat memberikan peluang bagi pemerintah untuk melakukan inovasi pembangunan aparatur negara.
Hal itu ia sampaikan saat membuka kegiatan Focus Grup Discussion (FGD) Rancangan Peraturan Daerah dan Naskah Akademik Tentang Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi Kabupaten Boalemo.
“Tiga hal pokok yang harus di pahami yaitu, penyelenggaraan pemerintahan, dan teknologi informasi dan komunikasi, serta layanan kepada masyarakat,” kata Hendriwan saat membuka FGD di Grand Amalia Hotel. Jum’at (11/11/22).
Ia juga mengatakan, dalam perkembangannya SPBE di kabupaten Boalemo belum terlaksana sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pemerintah pusat. Sebab masih banyak yang harus dilengkapi oleh OPD di kabupaten Boalemo.
“Ini menjadi perhatikan pemerintah daerah untuk terus menggerakkan dan memberikan support kepada seluruh OPD yang di kabupaten Boalemo untuk terus berbenah dalam penyelenggaraan pemerintah yang efektif dan efisien termasuk pelaksanaan teknologi informasi dan komunikasi,” kata Hendriwan
Hendriwan juga menyampaikan aspirasi untuk Dinas Kominfo kabupaten Boalemo atas upaya progresif. Dimana telah menggagas lahirnya rancangan perda tentang penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Teknologi informasi dan komunikasi.
“Hal-hal teknis dan substansi untuk ranperda ini dapat dimaksimalkan pada pelaksanaan FGD ini sehingga menghasilkan perda yang benar-benar menjadi produk hukum daerah. Guna menjawab kebutuhan daerah akan kesenjangan digital,” ucap Hendriwan
Sementara, Kepala Dinas Kominfo kabupaten Boalemo, Ulkia Kiu mengatakan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk merumuskan apa saja kendala yang dihadapi dalam penyusunan ranperda Naskah Akademik Tentang Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi Kabupaten Boalemo.
“Penggunaan teknologi internet diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempercepat pertukaran informasi, menyediakan sarana dan kegiatan transaksi untuk merumuskan sasaran yang hendak diwujudkan tentang penyelenggaraan pemerintahan berbasis teknologi informasi komunikasi,” kata Kadis Kominfo Boalemo.(Adv)