POHUWATO, HARIANPOST.ID- Hadirnya PT. PETS berinvestasi di Pohuwato, Provinsi Gorontalo, diyakini dapat memberikan dampak multi plier effect bagi masyarakat.Tidak heran, perusahaan pertambangan itu mendapat sambutan hangat dari Pemerintah Kabupaten Pohuwato.
Bahkan Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga tahu betul bahwa PT. PETS melalui programnya bisa mendongkrak perekonomian masyarakat Pohuwato, khususnya yang berada di sekitar lokasi pertambangan.
Seiring dengan hal itu, dirinya mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk mendukung penuh setiap program yang dijalankan oleh PT. PETS. Apalagi hadirnya PT. PETS di Pohuwato ini kata Saipul dapat membuka lapangan pekerjaan yang luas untuk masyarakat.
“Saya berharap seluruh stakeholder dapat mendukung program PT. PETS,” ajak Saipul. Ini disampaikan Saipul, Senin, 01 November, 2022 di sela – sela melantik anggota BPD, Desa Palopo, Kecamatan Marisa.
Lebih jauh Bupati Pohuwato ini menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Pohuwato akan selalu siap berkolaborasi bersama PT. PETS dalam menjalankan programnya.
“Kami siap berkolaborasi. Karena ini untuk kepentingan masyarakat, maka kita wajib mendukungnya,” ungkap Saipul.