Aleg Beni Nento Minta Pemkab Pohuwato Ambil Andil Kembangkan Pariwisata Desa

HARIANPOST (Pohuwato)-Untuk menunjang pendapatan desa, Pemerintah Desa di Pohuwato diharapkan bisa melakukan gebrakan dan inovasi. Seiring dengan hal itu, Politisi Partai Golkar Beni Nento memuji Pemerintah Desa Taluduyunu, Kecamatan Buntulia yang berhasil membangun agrowista pangimba (red: Persawahan).

Bahkan Beni meminta Pemerintah Kabupaten Pohuwato untuk ambil andil dalam melengkapi fasilitas agrowisata, agar makin banyak diminati.

“Pemerintah Daerah harus turut mensuport dengan memberikan fasilitas kepada pemerintah desa untuk mengelolah agrowisata di Desa Taluduyunu,”pintas Beni, Senin (05/7).

Beni yang juga ketua Komisi III DPRD Pohuwato ini berharap inovasi yang dilakukan pemerintah desa bisa menjadi contoh bagi desa lain, agar kedepan juga dapat mengembangkan potensi desa, guna mendongkrak pendapatan.

“Kalau desa memiliki inovasi seperti ini maka bisa dipastikan masyarakat setempat juga pasti akan diuntungkan. Karena itu kita berharap Pemerintah Kabupaten Pohuwato juga dapat ambil andil dengan memberikan anggaran untuk pengelolahan wisata desa,”harap Beni Nento. (D.01)