POHUWATO – Harianpost.id- DPRD Kabupaten Pohuwato menerima kunjungan Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Gorontalo dalam rangka membahas kualitas mutu pendidikan di Pohuwato, Senin, (23/5).
Dalam kunjungan ini, BPMP disambut hangat oleh DPRD Pohuwato. Ketua Komisi III Beni Nento menyampaikan banyak hal yang dibicarakan bersama antara DPRD dan BPMP tersebut. Salah satunya terkait mutu pendidikan agar sesuai dengan standar Nasional.
“Tadi sekitar 3 jam kita berdiskusi untuk memikirkan bagaimana mutu pendidikan di Pohuwato, alhamdulillah cukup banyak yang disampaikan terkait mutu pendidikan,” terang Beni.
Beni sendiri sangat mengapresiasi kunjungan itu. Dalam kunjungan tersebut, BPMP memaparkan format pendidikan yang sesuai dengan standar nasional. Format ini nantinya kata Beni akan menjadi dasar bagi DPRD membahas anggaran pendidikan di Pohuwato.
“Ada dokumen format yang nantinya akan menjadi dasar bagi kami dalam menyusun anggaran terkait pendidikan di Pohuwato,” jelas Beni (Jid).