Thariq Sebut Pencegahan Stunting Membutuhkan Kerjasama Lintas Sektor

GORUT, HARIANPOST.ID- Pemerintah Daerah Gorontalo Utara, melalui Dinas Kesehatan melakukan pemberian tablet tambah darah bagi siswa, bertempat di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Gorontalo Utara, Selasa, (13/6/23).

Pemberian tablet tambah darah yang dilakukan oleh Puskesmas Kwandang kepada Siswa-siswi, dalam rangka pencanangan kegiatan cegah Stunting, dengan tema Aku Sehat,Aku cantik,Aku Cerdas, Tanpa Anemia, (AKU SETIA).

Pada kesempatan itu, Bupati Thariq Modanggu mengatakan, bahwa sudah menjadi tanggung jawab pemerintah untuk menyiapkan generasi masa depan.

“Dan generasi yang di maksud adalah para murid SMP dan SMA se-Kecamatan Kwandang yang akan memimpin Gorontalo Utara dimasa yang akan datang,” kata Thariq Modanggu.

Thariq melanjutkan, untuk meminimalisir angka stunting di Kecamatan Kwandang pemerintah langsung turun tangan dalam melaksanakan sosialisasi. Agar penurunan stunting bisa tercapai.

“Pencegahan stunting ini, bukan hanya menjadi urusan dari pemda saja, melainkan juga lintas sektor TNI, Polri dan semua lembaga yang terkait, untuk mempersiapkan generasi tanpa stunting,” lagi kata Thariq Modanggu.

“Saya harap Siswa-siswi SMP maupun SMA agar vitamin yang diberikan tidak ada disimpan, namun harus diminum supaya menghasilkan generasi yang sehat dan cerdas,” harap Bupati Thariq Modanggu. (Genta)