BOALEMO- HARIANPOST.ID – Pemerintah Daerah Boalemo melalui Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Boalemo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Dana Bantuan Keuangan Partai Politik, bertempat di Peninsula Hotel Manado. Selasa (15/11/22) Kemarin.
Diketahui, Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Dana Bantuan Keuangan Partai Politik yang diselenggarakan oleh Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Boalemo diikuti bendahara Partai Politik yang memiliki kursi di DPRD kabupaten Boalemo.
Melalui daring Penjabup Hendriwan berharap kepada seluruh peserta agar dapat mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Dana Bantuan Keuangan Partai Politik dengan sebaik-baiknya.
“Materi teknis oleh kementrian Dalam Negeri dan BPKP menjadi perhatian utama dalam mewujudkan pengadministrasian penyaluran dan pertanggungjawaban bantuan keuangan partai politik yang baik sesuai dengan regulasi dan ketentuan perundangan,” harap Hendriwan
Sementara, Kepala Kesbangpol Kabupaten Boalemo, Asni Abubakar Jusuf menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas administrasi laporan pertanggungjawaban bantuan keuangan parpol.
“Sebagaimana amanah dari Permendagri Nomor 78 Tahun 2018 tentang tata cara perhitungan APBD dan tertib adminsitrasi pengaturan penyaluran dan pertanggungjawaban bantuan keuangan partai politik,” ucap Asni Abubakar Jusuf.(Adv/Kom)