Susun Rencana Kerja 2024, DKP Kabupaten Boalemo Gelar Forum OPD

Boalemo – Harianpost.id – Untuk mensinkronisasikan program kegiatan pembangunan tahun 2024 mendatang. Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Boalemo, menggelar Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD)

Forum Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Kelautan dan Perikanan, Kabupaten Boalemo, dibuka langsung oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Boalemo, Fatlina Podungge, bertempat di BPU DKP Boalemo, Selasa (14/3/23).

Dalam sambutannya, Asisten II Setda Boalemo, Fatlina Podungge, mengatakan bahwa Forum OPD Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Boalemo, untuk menyepakati prioritas kegiatan yang akan dimuat dalam rencana kerja.

“Forum ini, untuk menyusun prioritas kegiatan dari hasil tingkat Kecamatan, baik itu usulan fisik maupun non fisik,” kata Fatlina Podungge saat membuka Forum Organisasi Perangkat Daerah Dinas Kelautan dan Perikanan Boalemo.

Fatlina menuturkan, Rencana kerja, untuk perencanaan tahun 2024, merupakan tahun kedua rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kabupaten Boalemo. Dimana tahun 2023, ini merupakan tahun pertama dalam rencana pembangun daerah (RPD).

“Oleh karena itu, melalui forum ini, dimana Dinas Kelautan dan Perikanan Boalemo, memiliki peran penting dibilang ekonomi, dalam laju pertumbuhan ekonomi sektor unggulan yang sesuai dengan strategi arah kebijakan dan program pembangunan,” tutur Fatlina Podungge.

Sementara, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Boalemo, Ir. Asra Umar Murad membeberkan, DKP Boalemo, terdiri dari tiga bidang dalam membantu masyarakat untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan.

“Tiga bidang tersebut, yaitu Bidang Perikanan Tangkap, Bidang Perikanan Budidaya, dan Bidan pengelolaan hasil perikanan,” beber Asra Umar Murad.

Asra menjelaskan, bidang perikanan tangkap program yang selalu dibutuhkan masyarakat nelayan, berupa ketersediaan sarana dan prasarana penangkap ikan, asuransi nelayan, dan penguatan kelembagaan pelaku usaha perikanan.

“Untuk Bidang budidaya, adanya ketersediaan sarana dan prasarana perikanan budidaya, melaksanakan pencatatan usaha pembudidayaan ikan, serta penguatan kelembagaan kelompok budidaya ikan,” jelas Asra Umar Murad

“Juga untuk pengolahan hasil budidaya, dengan adanya ketersediaan sarana dan prasarana pengolahan hasil perikanan, serta penguatan kelembagaan hasil perikanan,” jelasnya lagi.

Diketahui, atas keterbukaan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Boalemo, dalam menyampaikan program di Forum OPD, mendapatkan apresiasi dari seluruh peserta yang mewakili dari masing-masing kecamatan se-kabupaten Boalemo.