BOALEMO, HARIANPOST.ID- Belum sebulan menjabat, Penjabat Bupati Boalemo Sherman Moridu sudah berencana melakukan perombakan di tingkat Pimpinan OPD.
Keputusan itu buntut dari tidak disiplinnya Pimpinan OPD dalam mengikuti rapat yang diselenggarakan Pemerintah Daerah.
“Dalam waktu dekat saya akan melakukan mutasi. Karena mungkin ada pimpinan OPD yang sudah tidak berinovasi di OPD tersebut, maka kita harus cari OPD yang cocok untuk dia,” kata Sherman Moridu saat membuka rapat evaluasi inovasi daerah di Bapppeda Boalemo, Rabu 31 Mei 2023.
Ia pun mewanti pimpinan OPD untuk disiplin dalam mengikuti agenda Pemerintah Daerah, guna memastikan Program Pemerintah Daerah berjalan dengan baik.
Sherman menegaskan kepada pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seharusnya menjadi contoh yang baik bagi bawahannya dalam menjalankan tugas sebagai ASN.
“Kalau kepala dinas sudah malas pigi di kantor, apalagi di rapat, pasti bisa diketahui OPD itu sulit untuk berubah. Karena bisa kelihatan dari sisi pengambil kebijakan di OPD tersebut,” ucap Sherman Moridu memberikan peringatan tegas.