BOALEMO, HARIANPOST.ID- Penjabup Boalemo Sherman Moridu terus mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak terlibat politik praktis menjelang pemilu 2024.
Demikian disampaikan Sherman Moridu usai melantik pejabat eselon II di lingkungan Pemkab Boalemo yang berlangsung di Pendopo Kantor Bupati, Selasa (22/8/23).
“Tahapan pemilu 2024 telah dimulai, karena itu kepada ASN untuk lebih berhati-hati dan bersikap netral,” ujar Pj. Bupati Boalemo Sherman Moridu.
Netralitas ASN kata Pj. Bupati telah diatur, di mana setiap pegawai ASN tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan siapapun.
Menurutnya, di tengah arus informasi dan teknologi, hal yang paling patut mendapat perhatian kita bersama para ASN dalam menjaga netralitas adalah bijak menggunakan media sosial, hal ini rentan dan berpotensi menjerat ASN.
“Ada sejumlah lembaga, termasuk masyarakat secara umum mengawasi pelaksanaan Pemilu 2024, karena itu perlu menjaga diri, tetap netral di pemilu 2024,” tuturnya. (Adv)