POHUWATO,HARIANPOST.ID- Gelar rapat pleno terbuka, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato tetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pohuwato tahun 2024, Sabtu, 22 September 2024 di sekretariat KPU Pohuwato.
Rapat pleno tersebut dipimpin Ketua KPU Pohuwato Firman Ikhwan didampingi anggota Dian Pakaya, Usman Dunda, Iskandar Ibrahim dan Iwan Dolongseda, serta dihadiri Bawaslu Pohuwato, perwakilan Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Setelah dilakukan pemuktahiran dan sinkronisasi data pemilih, KPU Pohuwato menetapkan 113.144 pemilih sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2024.
Daftar Pemilih Tetap tersebut terbagi di 257 Tempat Pemungutan Suara (TPS) reguler, plus 1 TPS lokasi khusus (lokus) di Lembaga Pemasyarakatan Pohuwato.
Setelah menetapkan DPT, anggota KPU Pohuwato Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Usman Dunda, mengajak masyarakat pemilih untuk mengecek nama pemilih, agar ketika pemilihan nanti, pemilih tahu di TPS mana akan menyalurkan hak pilih.
“Saya harap kepada masyarakat untuk mengecek namanya terdaftar di TPS mana. Nantinya nama – nama ini akan diumumkan di masing-masing PPS,” harap Usman Dunda
Selain itu kata Usman, pemilih juga dapat mengecek namanya dengan mengakses cekdptonline.kpu.go.id. Dirinya juga mengajak masyarakat pemilih Pohuwato untuk menyukseskan pilkada Pohuwato tahun 2024.
“Mari kita sukseskan Pilkada 2024. Partisipasi masyarakat dalam pilkada akan menentukan masa depan daerah ini untuk lima tahun ke depan,”ajaknya