Peringati HKN Ke- 60, UPTD Puskesmas Berlian Gelar Senam Sehat

BOALEMO, HARIANPOST.ID- Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke – 60 tahun 2024, UPTD Puskesmas Berlian melaksanakan Senam Sehat, di Halaman Puskesmas Berlian, Jum’at 16 November 2024.

Pada kesempatan itu, Kepala UPTD Puskesmas Berlian, Novita Kunusa SKM selalu mengingatkan kesehatan dengan selalu bergerak tidak menjadi generasi yang mager (malas bergerak).

“untuk itu kita harus melakukan aktifitas olah raga setiap hari, apapun olah raganya, asal kita semua bisa bergerak untuk melakukan aktivitas,” ucap Novita Kunusa sambil mengingatkan tenaga kesehatan UPTD Puskesmas Berlian.

Olahraga merupakan bagian penting dalam kehidupan sehari-hari. Karena dengan berolahraga dapat menjaga kesehatan tubuh, sehingga bisa memberikan pelayanan kesehatan secara maksimal.

“Jika tubuh kita sehat, maka kita bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang ada di wilayah UPTD Puskesmas Berlian,” tuturnya.