Penjabup Boalemo Hadiri Munas AKPSI di Jakarta

BOALEMO-HARIANPOST.ID- Penjabat Bupati Boalemo, Dr. Drs. Hendriwan, M.Si., menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) I Tahun 2022, Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Jumat, (15/7).

Diketahui, AKPSI beranggotakan 160 kabupaten penghasil sawit di 21 provinsi. AKPSI menjadi mitra strategis pemerintah dan stakeholder perkebunan dawit dalam membangun, menata dan mengawasi tata kelola sawit.

“Menjadi wadah Pemerintah Kabupaten dalam memperjuangkan kepentingan daerah penghasil sawit khususnya pendapatan daerah serta kesejahteraan masyarakat di area perkebunan sawit,” ucap Penjabup Boalemo, Hendriwan.

Lanjutnya, adanya Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) dan dilaksanakannya Munas Pertama APKSI ini bertujuan untuk memperjuangkan masa depan dan kesejahteraan petani sawit di Indonesia.

“Asosiasi ini dibentuk untuk melindungi sekaligus memperjuangkan aspirasi masyarakat yang berprofesi sebagai petani sawit di Indonesia, dengan dukungan dan perhatian dari Pemerintah-Pemerintah Daerah yang tergabung dalam AKPSI,” kata Hendriwan.(Sumber: Kadis Kominfo Boalemo, Ulkia Kiu)