Pemerintah Kabupaten Gorontalo Harap KNPI Berkontribusi Bangun Daerah

KABGOR – Harianpost.id- Tidak ada keraguan dari Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk hadir dan membuka secara resmi pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Ke- V Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Gorontalo, Sabtu (26/03/2022), bertempat di Villa Bukti Proja.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan, kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Samsul Bachrudin saat memberikan sambutan mewakili Bupati Nelson Pomalingo.

“Banyak masukan dan bisikan tentang adanya beberapa KNPI di Kabupaten Gorontalo, tapi kami memutuskan dan meyakini KNPI Provinsi di bawah Ghalieb Lahidjun dan di Ketuai Karateker Romatun Alamri yang sah dan saya bersedia untuk membuka Musda V ini,” kata Samsul Bachrudin

Lebih lanjut, dirinya merasa bangga dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya Musda KNPI yang diamanatkan kepada Romatun Alamri.

“Hanya KNPI bung Romatun yang dapat melengkapi semua persyaratan administrasi yang diminta oleh pemerintah, artinya, ini keseriusan dari saudara Romatun untuk mensukseskan Musda KNPI,” tambahnya.

Dirinya berharap agar KNPI dapat memberikan kontribusi positif dalam pembangunan daerah, khususnya di Kabupaten Gorontalo.

“Saya berharap siapapun yang terpilih nanti dapat bersinergi dengan pemerintah dalam pembangunan daerah kedepan,”tutupnya.(Tr-1/Fai)