GORONTALO – Harianpost.id – Tim Panitia Khusus ( Pansus) LKPJ Gubernur Gorontalo tinjau pengerjaan Gorontalo Outer Ring Road (GOOR), Sekmen I dan Sekmen II, Rabu (23/2).
Ketua pansus Meyke Kamaru bersama tim pansus melakukan kunjungan dan pemantauan terkait sisa pembangunan jalur GOOR sekitar 1,8 KM yang menghubungkan kota Gorontalo menuju Bandara Jalaluddin Gorontalo.
Meyke menjelaskan bahwa tahun ini sudah tidak ada hambatan lagi untuk pembangunan, bahkan sudah tembus sampai segmen III
” Itu sudah tembus sampai segmen III. Nah, pada tahun ini insyallah selesai pada bulan Juni,”ujar meyke.
Selama ini kata aleg Golkar itu tidak ada hambatan dalam pembangunannya. Kecuali, hanya pembebasan lahan saja. Pengerjaan jalur yang tersisa sekitar 1,8 KM itu direncanakan selesai tahun ini.
” Penyelesaian sekitar 1,8 KM, tahun ini insy Allah selesai dan tuntas pada periode kepemimpinan Rusli Habibie,” Jelasnya.
Tim pansus LKPJ Gubernur ditahun terakhir ini benar-benar memastikan agar sarana dan prasarana pembangunan GOOR sudah dapat berfungsi dan terlaksana dengan baik.
Secara teknis hambatan dengan masyarakat sudah tidak ada lagi. Setelah adanya hasil kunjungan ini, pansus berharap sudah tidak ada hambatan lagi ditahun 2022, karena beberapa penyelesaian yang sudah sangat maksimal.
“Kita berharap sarana dan prasarana jalan GOOR ini sudah sangat maksimal, tidak ada hambatan lagi,” harap meyke. (Tr-2)