POHUWATO, HARIANPOST.ID- Media massa memiliki peranan penting sebagai sarana pemberi informasi kepada publik. Bentuk media massa pun kian berkembang, serta peran dan fungsinya tidak terpisahkan dari kehidupan orang banyak.
Sejalan dengan peran dan fungsi media massa tersebut, Pani Gola Project (PGP) sebagai investor yang berinvestasi di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo ini mengajak media massa dan wartawan untuk menjalin hubungan baik.
Pani Gold Project kata External Affairs Manager PGP, Mahesa Lugiana mengatakan pihaknya sangat membutuhkan peran media massa untuk memberikan informasi kepada publik ihwal aktivitas yang dilakukan oleh Pani Gold Project. Agar masyarakat Pohuwato dan wilayah di sekitarnya kata dia, paham akan kehadiran Pani Gold Project sebagai investor yang turut berperan penting terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.
“Berikan informasi kepada masyarakat, sampaikan kami secara utuh. Kami adalah perusahaan yang terbuka dengan siapapun,” ujar Mahesa Lugiana
Hal itu disampaikannya pada coffe morning yang dilaksanakan Kamis, 8 Juni 2023 di Resto Mangrove Eko resort (MER) Marisa. Kegiatan ini dihadiri puluhan wartawan dari media Online, media cetak dan TV, serta dihadiri Kepala UPTD KPH Wilayah III Pohuwato.
Kepada wartawan, Mahesa mengatakan bahwa saat ini aktivitas yang dilakukan Pani Gold Project masih dalam kontruksi dan eksplorasi,dan ditargetkan pada tahun 2025 nanti sudah akan mulai berproduksi.
Tidak hanya itu, dalam coffe morning tersebut, Pani Gold Project menyampaikan banyak hal kepada wartawan. Mulai dari perekrutan karyawan di perusahaan, hingga proses penyelesaian talih asih antara perusahaan dengan masyarakat penambang yang masih menunggu hasil identifikasi dari tim satuan tugas yang telah dibentuk.
Lewat coffe morning ini, Pani Gold Project berharap kepada para wartawan untuk selalu menjaga hubungan silaturrahmi, serta melakukan konfirmasi bila ada hal-hal yang terkait kegiatan ataupun informasi yang berguna bagi kepentingan orang banyak.