GORONTALO, HARIANPOST.ID– BRI Limboto sudah siap mendistribusikan kartu tani pada para petani, yang ada di tiga daerah. Yakni, Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Boalemo, dan Kabupaten Gorontalo Utara.
Hal ini disampaikan oleh koordinator komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, Kris Wartabone usai melaksanakan monitoring kerja ke BRI Limboto untuk mendapatkan informasi terkait realisasi serta kendala dalam penyaluran kartu tani. Rabu, 18 Januari 2023.
Selain itu kata Kris Wartabone, kendala yang ditemukan saat di lapangan yakni kelengkapan administrasi para petani. Baik, Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK), untuk bisa dikoordinasikan dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL).
“Kartu tani ini sudah siap didistribusikan hanya saja masih ada kendala di lapangan terkait dengan kelengkapan administrasi, maka dari itu kami akan mengundang dinas terkait untuk koordinasikan hal tersebut dengan PPL, supaya kelompok petani bisa mempercepat pengisian administrasi tersebut,” tutur Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Kris Wartabone.
Sementara itu, Pejabat Pengganti Sementara (PGS) Pemimpin Cabang BRI Limboto, Kiswanto menjelaskan, bahwa penyaluran kartu tani yang tersedia pada rekening BRI Limboto berjumlah 96.139 yang terbagi di Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Boalemo dan Kabupaten Gorontalo Utara. Kemudian yang terdistribusi dari 3 kabupaten baru mencapai 6.183 dan yang masih tersisa 90.257 kartu tani.
Kiswanto juga menegaskan bahwa, pihak BRI berharap kartu tani ini bisa dengan cepat disalurkan. Karena kartu tani ini akan digunakan petani dalam menebus pupuk yang mendapat subsidi pemerintah pada saat musim tanam yang sudah berjalan.
“Kami dari BRI berharap kartu tani ini bisa dengan cepat disalurkan sebab petani butuh kartu tani ini untuk menebus pupuk yang bersubsidi dari pemerintah,” tandasnya. (Sti)