Melalui Pembangunan Rumah Sejahtera, Pemkab Gorot Intervensi Kemiskinan Ekstrem

GORUT, HARIANPOST.ID- Mewakili Bupati Gorontalo Utara, Asisten I Setda Gorut Abdul Wahab Paudi menyerahkan Rumah Sejahtera bagi salah satu warga desa Molinggapoto, kecamatan Kwandang, Rabu (18/10/23).

“Rumah sejahtera dibangun oleh Baznas kepada keluarga Rosna Abas yang sebelumnya menempatkan rumah dengan anaknya yang tidak layak huni,” ucap Abdul Wahab Paudi.

Pembangunan rumah sejahtera ini dengan anggaran 43 juta yang bersumber dari Baznas melalui zakat dan infaq dari ASN Gorontalo Utara.

“Ini bagian dari perhatian pemerintah daerah bersama Baznas untuk mengatasi kemiskinan ekstrim di Gorontalo Utara,” kata Abdul Wahab Paudi.

“Kami berharap bantuan rumah sejahtera semakin banyak di bangun untuk diberikan kepada masyarakat yang miskin ekstrim, sehingga kemiskinan ekstrim di Gorontalo Utara makin berkurang,” harapnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *