GORONTALO,HARIANPOST.ID- Dalam rapat kerja penyusunan program tahun anggaran 2023, Ketua Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Provinsi Gorontalo Prof. Karmila Machmud, Ph.D menakankan kepada Kepala bidang di FKPT, bekerja secara maksimal untk program tahun 2023.
FKPT Gorontalo kata dia Harus melakukan langkah-langkah efektif dan efisien seperti Audiensi dengan Pemerintah, Persiapan kegiatan mandatori BNPT , penelitian mandiri, Pembuatan akun podcast dan beberapa proker mandiri lainnya
“Kami meminta para Kabid di FKPT Gorontalo bekerja secara maksimal untuk program FKPT Gorontalo 2023 dan melakukan inisiatif agar program kita dapat dirasakan dan menjadi literasi kepada masyrakat, kedepan kami akan melakukan audiensi ke pemerintah daerah, penelitian mandiri terkait radikalisme dan terorisme serta akan membuat platform media Podcast FKPT Gorontalo,” ujar Prof Karmila usai menggelar rapat kerja program BNPT dan FKPT tahun anggaran 2023, di Desa Luwoo kab.gorontalo, Selasa, 4 Maret 2023.
Dalam rapat kerja ini juga Ketua FKPT Gorontalo mengundang para Kabid dan satgas untuk memaparkan analisa dan program kerja yang akan diusung di tahun 2023, adapun kabid yang hadir antara lain :
Dedy S. Palyama, SE (Sekretaris FKPT), Hj. Nur Syarhijjah Bone, S.Psi (Bendahara), Prof. Dr. Lukman A.R Laliyo, M.Pd, MM (Kabid Penelitian), Dr. Salahudin Pakaya, S.Ag., MH (Kabid Pemuda), Kusmawaty Matara, MA (Kabid Perempuan dan Anak), Dr. H Mansur Basir.,M.H (Kabid Agama), Indra Samaun, M.Si (Satgas FKPT), Nurdin Nadjamuddin, M.Pd (Satgas FKPT) dan Sain Ibrahim S.M (Satgas FKPT)
Di tempat yang sama Dedy S. Palyama, SE Sekretaris FKPT menjelaskan, adapun FKPT Gorontalo tahun ini mendapatkan dana hibah dari pemerintah Provinsi Gorontalo yang bertujuan untuk sekretariat serta program kerja mandiri FKPT Gorontalo
“Alhamdulillah FKPT mendapatakan dana Hibah dari Pemprov Gorontalo melalui kesbangpol yang kemudian akan dipergunakan untuk melancarkan dan memaksimalkan program kerja kami baik itu sekretariat, program para kabid dan satgas.,” ucapnya.
Para Kabid FKPT Gorontalo juga bersepakat untuk mewujudkan program kerja 2023 BNPT dan FKPT dengan inovasi dan sinergi bersama Forkopimda , Kominda, dan juga seluruh masyarakat agar program FKPT berjalan dengan baik sesuai arahan Kepala BNPT-RI Komjen. Pol. Dr. Boy Rafli Amar, M.H.