HARIANPOST-(BOALEMO)- Bupati Boalemo Anas Jusuf menyampaikan apresiasinya kepada kelompok wanita Tani (KWT) desa Tri Rukun kecamatan Wonosari.
“Tentunya saya memberikan apresiasi dimana KWT telah memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam sayur-sayuran, cabe,
tomat dan tanaman lainnya,” ucap Anas Jusuf Jum’at (18/02) Kemarin.
Pemanfaatan pekarangan ini merupakan program pemerintah daerah melalui Boalemo Mopomula yang digagas dinas Pangan Kabupaten Boalemo.
“Hal dilakukan pemerintah daerah untuk mewujudkan pemenuhan pangan melalui pemanfaatan pekarangan warga.
Saya berharap,desa tri rukun ini menjadi contoh untuk semua desa yang ada di kecamatan Wonosari,” harapnya
Turut hadir dalam kegiatan tersebut asisten II Fatlina Podungge,Staf Ahli Dorci Pauweni,kadis pangan Adnan Marzuk,camat Wonosari Lukman Amu,Ketua Tp.PKK Kecamatan Wonosari,Kepala Desa Tri rukun dan kelompok Wanita Tani.(Sumber: Humas)