BONEBOL – Harianpost.id – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Lolly Yunus menggelar sosialisasi peraturan daerah (Perda)provinsi Gorontalo tentang Narkotika, Kamis (31/3) di Bone Bolango.
Menurut Aleg dari partai Nasdem itu, narkotika dapat memberi dampak negatif tidak hanya kepada penggunanya juga mempengaruhi lingkungan sekitar.
Karena itu kata Loly, generasi muda di Gorontalo harus tahu dan paham akan bahaya narkotika, agar bisa menghindari penyebaran narkotika.
“Bukan hanya sekedar di lingkungan sekolah, akan tetapi di lingkungan kampus juga perlu disosialisasikan,”ucap Loly
Lolly mengatakan Perda narkotika tegas akan memberikan sanksi kepada yang telibat narkotika
“Dalam aturan ini memang keras sekali apabila kita ditemukan sebagai pengguna itu sendiri,” kata Loly
Dirinya berharap orang tua bisa berperan memberi edukasi kepada anaknya agar tidak terjerumus ke hal – hal yang bisa merusak generasi bangsa.
“Diharapkan kepada pihak-pihak terkait pemerintah Kabupaten/kota satuan polisi, pamong praja,unsur TNI dan Polri, maru bersama – sama saling koordinasi dan bersinergi melaksanakan ketentuan yang diatur oleh peraturan daerah,” ajaknya (Tr-1)