GORONTALO – HARIANPOST.ID – Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo Awaludin Pauweni meminta masyarakat batudaa, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, untuk menjaga stabilitas daerah jelang pemilu 2024.
“Saya selalu tokoh masyarakat disini menyampaikan pesan kepada masyarakat khususnya yang ada di batudaa, Kabupaten Gorontalo untuk menjaga stabilitas daerah, jelang pemilu 2024,” pinta Awaludin saat melaksanakan Open House lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah. Senin, 24 April 2023.
“Acara hari ini bukan hanya sekedar silaturahmi saja dengan masyarakat. akan tetapi, dirinya berharap partisipasi masyarakat agar bisa menjaga agar suasana daerah tetap kondusif,” kata Awaludin
Sementara itu, dari Pemerintah Kabupaten Gorontalo, Prof Nelson Pomalingo, saat menghadiri kegiatan tersebut sangat mengapresiasi apa yang telah disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo tersebut.
“Alhamdulilah, sampai dengan hari ini masih suasana lebaran, saya melihat antusiasme masyarakat melakukan silaturahmi, termasuk pak ketua Awaludin Pauweni, dan kita berharap selaku pemerintah Kabupaten Gorontalo tetap menjaga dan menjalin silaturahmi ini,” harapnya. (Adv)