Jagokan Nelson Pomalingo, PPP Paling Siap Hadapi Pilgub 2024

HARIANPOST (POLITIK)- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Gorontalo adalah partai yang paling siap untuk menghadapi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Gorontalo yang akan dilangsungkan tahun 2024 mendatang.

PPP sangat percaya diri dengan jagoannya Nelson Pomalingo. Dalam musyawarah wilayah dan musyawarah cabang PPP, Nelson diusung sebagai calon tunggal, calon Gubernur Gorontalo.

Siapa yang tak kenal Nelson ? Dia adalah seorang Deklarator Provinsi Gorontalo, setelah Gorontalo resmi memisahkan diri dari daerah induk, SulawesI Utara. Nelson juga pernah menjabat Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG) dan Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMG).

Kini, Nelson menjabat sebagai Bupati Kabupaten Gorontalo untuk periode kedua. Di PPP, dia menjabat sebagai ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW). Tidak heran, dengan melihat latar belakang Nelson Pomalingo sebagai salah satu tokoh pemekaran Provinsi Gorontalo serta berperan penting dalam membangun sumber daya manusia (SDM) Gorontalo, wajar bila PPP menjadikannya sebagai calon tunggal, calon Gubernur Gorontalo.

Di usung PPP sebagai calon Gubernur, Neslon pun menyatakan kesiapannya. Bagi Nelson ini adalah panggilan sejarah.

“Kita ini petugas partai, maka kalau ditugaskan partai kita harus siap melaksanakan. Kemudian kalau dilihat dari segi historis, saya kira kalaupun saya dicalonkan ini adalah panggilan sejarah,” kata Nelson Pomalingo saat melantik pengurus DPC PPP Kabupaten Pohuwato, Selasa (3/01) pekan kemarin.

Tidak hanya siap menghadapi Pilgub, PPP Provinsi Gorontalo juga telah bersiap diri untuk mengirimkan kadernya menempati kursi parlemen. Baik di DPR RI, DPRD Provinsi Gorontalo dan DPRD Kabupaten dan Kota. Di DPRD Provinsi Gorontalo, PPP telah memasang target minimal 9 kursi.

“Kita berharap di Deprov itu minimal 9 kursi, kalau dapat 10 kursi. Ini target.” Ungkap Neslon (Jid)