Jadi Kebanggaan Masyarakat Gorontalo, Owan Dido’akan Juara DA6

BOALEMO, HARIANPOST.ID- Jadi kebanggaan masyarakat Provinsi Gorontalo, khususnya Kabupaten Boalemo, Owan lolos ke Grand Final Dangdut Academy 6 Indosiar.

Penampilan Owan di panggung megah Indosiar pada Top 3 DA6 berhasil memukau perhatian dewan juri dan seluruh masyarakat Indonesia.

Melaju ke Grand Final Dangdut Academy 6 Indosiar, para penggemar Owan meyakini bahwa Owan akan menjadi pemenang dalam ajang Dangdut Academy tersebut.

Antusias masyarakat Indonesia, Provinsi Gorontalo, khususnya kabupaten Boalemo terhadap Owan Boalemo sangat nampak terlihat, ditandai dengan media sosial mereka yang dibanjiri dengan postingan foto Owan Boalemo.

Keberhasilan Owan Boalemo di Dangdut Academy 6 Indosiar, ternyata tidak lepas dari dua orang terdekatnya, terutama ibu dan ayahnya yang selalu mendo’akan kesuksesan Owan.

“Owan adalah anak yang selalu berbakti pada orang tua, kalau Owan tidak turun ke laut dia pasti membantu ayahnya di Kebun,” ucap Ibu Owan Boalemo, yang baru-baru ini, hadir langsung di Stasiun Televisi Swasta Indosiar.

Selain ingin membahagiakan kedua orang tuanya, keinginan yang kuat dari Owan untuk memberikan penampilan yang terbaik di panggung megah Indosiar, ialah untuk menyekolahkan adiknya di perguruan tinggi kedokteran.

“Tanamkan nait dulu, urusan uang insya Allah nanti saya usahakan,” ucap Owan Boalemo yang ingin menyekolahkan adiknya di kedokteran.

Sementara salah satu masyarakat desa Pentadu Barat, Marni, merasa bangga atas capain Owan Boalemo di Dangdut Academy 6 Indosiar yang telah membawa nama harum daerah.

“Kami masyarakat sangat bangga, dan setiap Owan tampil di Indosiar, pasti torang (kami) banonton ( menonton). Insya Allah Owan dapat juara satu,” ucap Marni pada media ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *