Ikuti Vaksinasi Booster, Laode Haimudin Minta Masyarakat Tak Takut Divaksin

HARIANPOST (DEPROV)- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo menggelar vaksinasi COVID-19 booster pada lingkungan kerja Sekretariat DPRD Provinsi Gorontalo. Selasa ( 25/01) .

Pada vaksinasi ini, Anggota DPRD Laode Haimudin menjadi orang pertama yang dilakukan vaksinasi COVID-19.

“Alhamdulillah di Provinsi Gorontalo untuk vaksinasi pertama dan kedua sudah mencapai kekebalan tubuh, dan ini aman,” ucap Laode Haimudin.

Karena itu dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar memanfaatkan momentum yang diberikan oleh pemerintah daerah, guna menghindari penyebaran pandemi COVID-19.

Dia meminta masyarakat untuk tidak takut melakukan vaksinasi COVID-19, karena vaksin ini kata dia sudah teruji dan terbukti aman.

“Di Indonesia vaksinasi ini di gratiskan, Negara lain dibayar, bahkan kemarin sudah ada yang membayar asal bisa mendapatkan booster. Allhamdulillah keputusan Presiden semua digratiskan,”ucapnya (Fai)