ICMI Kabupaten Boalemo Periode 2022-2027 Resmi Dilantik

HARIANTPOST-(BOALEMO)- Sekda Boalemo, Dr. H. Sherman Moridu MM resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pengurus Daerah Ikatan Cendekiawan Muslim se – Indonesia (ICMI) Organisi Daerah (Orda) kabupaten Boalemo, oleh Majelis Pengurus Wilayah ICMI Organisasi Wilayah (Orwil) Provinsi Gorontalo, Prof. Arif Satria

Pelantikan Dr. H. Sherman Moridu MM dilantik bersama para pengurus lainnya berdasarkan Keputusan Majelis Pengurus Wilayah ICMI Organisasi Wilayah (Orwil) Provinsi Gorontalo, tentang Pengesahan Susunan Pengurus Daerah Ikatan Cendekiawan Muslim se – Indonesia Organisi Daerah kabupaten Boalemo, Periode 2022-2027, bertempat di Aula IAIN Sultan Amai Gorontalo, Sabtu (12/03) Kemarin.

Ketua ICMI Provinsi Gorontalo, Prof. Dr. Arif Satria menyampaikan bahwa Ikatan cendekiawan muslim se- Indonesia (ICMI) adalah sebuah organisasi yang memiliki tujuan untuk mewujudkan tata kehidupan masyarakat madani yang diridhoi Allah SWT.

“Dengan meningkatkan mutu keimanan dan ketaqwaan pemahaman dan pengamalan ajaran Islam dalam sifat-sifat yakni keislaman, keindonesiaan, keilmuan, kepakaran kecendekiawan dan kebudayaan serta keterbukaan, kebebasan, kemandirian dan kekeluargaan,” ucap Arif Satria

Sementara Dr. H. Sherman Moridu MM, selaku Ketua ICMI Orda Kabupaten Boalemo mengatakan jika saat ini ICMI akan lebih aktif menjalankan roda organisasi dan berusaha selalu hadir di tegah persoalan ummat dan bangsa.

“ICMI merupakan bagian dari kumpulan cendekiawan dan ulama, di dalamnya banyak para pakar dan tokoh penting, maka tugas kami hadir di setiap persoalan ummat dan bangsa,” Kata Sherman Moridu

Dirinya juga mengatakan ICMI dapat berperan membangun karakter bangsa yang kuat dan kokoh. Sebab tantangan besra masa depan di Indonesia adalah hilangnya identitas beragama.

“Harus kita hadirkan identitas agama dalam setiap pemeluknya, jika itu dilakukan maka semua pemeluk agama aan merasakan kesejukan beragama dan tidak akan saling mengganggu,” kata Arif Satria

“ICMI Orda Kabupaten Boalemo akan semakin dinantikan aksinya oleh masyarakat, mulai dari pemikiran hingga aksi nyata berbentuk kegiatan praktis,” tuturnya.(Sumber: Akun Facebook Ulkia Kiu, Kadis Kominfo Boalemo)