GORONTALO – Harianpost.id – Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer mengaku takjub melihat banyak talenta-talenta muda di bidang olahraga yang ada di Provinsi Gorontalo mampu bersaing dengan yang ada di daerah lain.
Hal ini diungkapkan Hamka saat menyaksikan langsung partai Final Liga Futsal Nusantara 2022 yang mempertemukan tim futsal Muara Tirta dan Sultan FC, Sabtu (28/05/2022), di Gelanggang Olahraga (GOR) David-Tonny, Kabupaten Gorontalo.
“Kita sudah mempunyai atlet Taekwondo dan Sepak Takraw dari Gorontalo yang berhasil mengharumkan Indonesia, saya berharap tim yang berhasil mewakili Gorontalo agar dapat memberikan hasil terbaik, paling penting jaga marwah dan nama Provinsi Gorontalo, kedepankan sportivitas,” ujar Hamka pada saat menutup kegiatan tersebut
Hamka berpesan kepada tim futsal yang akan mewakili Provinsi Gorontalo pada Liga Futsal Nusantara (LFN) 2022 regional Indonesia Timur agar dapat mengharumkan nama daerah dan Indonesia.
Seperti diketahui, Tim Futsal Sultan FC yang akan mewakili Provinsi Gorontalo pada LFN 2022 Regional Indonesia Timur usai mengalahkan Muara Tirta dengan skor 11 : 9 lewat adu penalti. Pada babak normal keduanya berbagi angka 6 : 6.
Untuk itu Hamka mengingatkan kepada tim sultan fc sebagai utusan Gorontalo ini agar tetap berlatih serta menjaga kondisi fisik.
” Jangan pernah merasa puas, harus lebih giat latih untuk latihan. Berikan yang terbaik untuk Gorontalo yang kita cintai ini,” kata Hamka memberikan motivasi
“Dan untuk Tim Muara Tirta jangan berkecil hati, masih banyak peluang dan kesempatan. Mungkin kalau tahun ini yang menjadi utusan adalah tim Sultan FC tahun depan bisa jadi tim Muara Tirta sendiri,” Katanya lagi
Sementara untuk tim putri mengutus BSG Gorut usai mengandaskan The Power Limboto dengan skor 5-3.
Untuk diketahui LFN 2022 Indonesia Timur rencananya akan digelar di Makassar Sulawesi Selatan pada 4 Juni 2022 mendatang. (Fai)