Gorontalo – Harianpost.id – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Satpol PP provinsi Gorontalo mengelar Rapat Kerja (Raker) perdana bertemu di Kantor Satpol-PP, Jum’at 17 Februari 2023.
Kegiatan rapat perdana Dharma Wanita ini dipimpin ketua Dharma Wanita Satpol PP Rinny Sukardi. Turut dihadiri pimpinan darmawanita lainya Karmila Pakaya, Dr. Irma Cahayani Ranti berlangsung lancar dan tertib.
Pada kesempatan itu, Ketua Dharma Wanita Rinny Sukardi mengatakan dengan kepengurusan yang baru dilingkungan Satpol PP Provinsi Gorontalo menekankan pentingnya partisipasi seluruh anggota organisasi dalam kegiatan Positif.
“Ramadan tahun ini tidak lama lagi, sehingga banyak kegiatan Positif. Seperti kegiatan keagamaan dan sosial kita laksanakan dalam waktu dekat,” kata Ketua Dharma Wanita Rinny Sukardi.
Selain aksi sosial dan keagamaan nanti, DWP Satpol PP akan menagendakan program peningkatkan SDM anggotanya serta memelihara kesatuan dan persatuan organisasi. Baik antar sesama anggota, keluarga, serta hubungan dengan mitra lainnya.
“Program inovatif yang sifatnya bisa dirasakan masyarakat ini tentunya mendapat dukungan penuh para suami kita yang saat ini dalam menjalankan tugas – tugas negara,” pungkasnya. (Agus/Adv)