GORONTALO, HARIANPOST.ID- Ketua Fraksi Golkar DPRD Provinsi Gorontalo Fikram Salilama meminta agar persoalan aset berupa tanah milik Pemprov tercatat di bagian keuangan dan aset.
” Persoalan aset berupa tanah dari tahun ketahun tidak tuntas birokrasinya.Masih banyak belum tercatat di bagian aset dan keuangan,”ujar Fikram Salilama pada rapat bersama sejumlah OPD Selasa (26/9/2023).
Dalam kesempatan itu Fikram menjelaskan pembelian tanah oleh OPD demi kepentingan hibah ke pemerintah vertikal, banyak tidak termanfaatkan. Bahkan ditemukan aset pemprov Gorontalo lepas karena kalah dalam gugatan di pengadilan.
” Kita masih menunda persetujuan DPRD terhadap aset, mengingat birokrasinya belum tuntas. Dan hal terpenting adalah bagaimana bagian keuangan untuk menginvetarisasi aset di OPD , mana yang bermaslah maupun yang tidak produktif,” pungkasnya.