Cegah Penyakit Menular, Desa Tabulo Deklarasikan ODF

BOALEMO- HARIANPOST.ID- Desa Tabulo Kecamatan Mananggu, dideklarasikan sebagai desa ODF (Open Defecation Free) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan.

Hal itu ditandai dengan pernyataan sikap deklarasi oleh masyarakat Desa Tabulo bertempat di kantor Desa Tabulo, Kamis (29/12/22)

Kepala Desa Tabulo Suryanata Yusuf mengatakan, deklarasi tersebut dilakukan untuk melakukan pernyataan sikap dalam mendeklarasikan diri sebagai desa ODF.

Selain pernyataan sikap, juga dilakukan tanda tangan bersama sebagai bentuk komitmen masyarakat Desa Tabulo setelah dideklarasikan sebagai Desa ODF.

“Hari ini para tokoh masyarakat, adat, agama  dan pemuda di Desa Tabulo mendeklarasikan diri sebagai Desa ODF atau Stop Buang Air Besar Sembarangan,”kata Suryanata Yusuf.

“Setelah pernyataan sikap maka kita lakukan tanda tangan bersama, Sebagai bentuk komitmen kita untuk menjaga Desa Tabulo ini sebagai desa ODF,” ungkapnya.

“Saya ucapkan terima kasih juga atas dukungan pemerintah Kabupaten Boalemo melalui Dinas Kesehatan, dan Puskesmas Mananggu sehingga deklarasi ini dapat dijalankan,”ucapnya.

Sementara, Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Mananggu Ridwan Syahrul Tanjung AMKL, ditempat yang sama mengemukakan bahwa tujuan penyelenggaraan deklarasi Desa ODF adalah guna mengumumkan kepada masyarakat luas bahwa desa Tabulo sudah stop buang air besar sembarangan.

“Pendeklarasian ODF ini merupakan cikal bakal dari terwujudnya kabupaten sehat. Kabupaten sehat sendiri dimaknai sebagai suatu kondisi kesehatan yang bersih, nyaman, aman untuk dihuni,” ucap Ridwan Syahrul Tanjung AMKL.(Adv/PKM Mananggu)