Breaking News : Operasi PETI Dengilo, Polisi dan TNI Temukan Dua Ekskavator

POHUWATO,HARIANPOST.ID– Operasi Penertiban kegiatan Pertambangan Emas Tanpa Izin ( PETI ) hari kelima di Kecamatan Dengilo, hingga malam ini, masih berlangsung. Jum’at, 9 Januari 2026.

Dalam pantauan, tim gabungan Polres Pohuwato dan Kodim 1313 Pohuwato itu berhasil menemukan dua alat berat ekskavator yang diduga digunakan untuk kegiatan pertembangan, dengan merek Liugong dan Hitachi.

Namun, belum diketahui siapa pemilik alat berat tersebut. Media ini pun masih menunggu keterangan dari tim gabungan atas dua alat berat yang diduga digunakan dalam kegiatan PETI itu.

Pada siang tadi, tim gabungan Polres Pohuwato dan KODIM 1313 Pohuwato ini diketahui membongkar sebuah pondok penambang yang berdiri di atas tumpukan material tanah dan pasir bekas galian tambang.

Dari pondok tersebut, sejumlah galon BBM yang diduga digunakan untuk kegiatan PETI, pipa air, terpal, serta karpet kasar yang digunakan untuk mengekstraksi emas, turut diamankan.

“Lokasi PETI ini dekat dari pemukiman warga, sehingga ini akan berpotensi menimbulkan banjir bagi warga sekitar,” ujar Kabag Ops Polres Pohuwato AKP Syang Kalibato.