HARIANPOST (Gorut)- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) Ridwan Yasin, akhir-akhir ini sering mendapat tudingan miring, yang ingin menjatuhkan nama baiknya.
Terlebih lagi, belum lama ini Ridwan dituding memberikan keterangan tidak benar dihadapan penegak hukum atas perkara proyek Gorontalo Outer Ring Road (GORR). Ridwan pun menegaskan, bahwa yang lebih memahami perkara tersebut adalah penegak hukum.
Sehingganya Ridwan menegaskan kepada “Orang Luar” yang tidak mengetahui persoalan tersebut untuk tidak asal beromentar.
“Yang lebih tahu masalah ini penegak hukum, bukan orang luar. Kalau ada orang luar yang bicara seperti itu, berarti dia asal bunyi,” tegas Ridwan, Senin (15/02).
Ridwan pun mengeluarkan pernyataan menohok kepada orang yang menudingnya memberikan keterangan tidak benar itu, untuk tidak ikut campur. Apalagi dengan mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang asal bunyi dan terkesan sok tahu.
“Ada penegak hukum yang lebih tahu. Makannya jangan asal bunyi dan jangan Sok Tahu dan mencampuri urusan yang bukan urusannya,” tegas Ridwan.(Zul)