Anas Berikan Bantuan Kepada Keluarga Rahman Lolai

HARIANPOST-(Boalemo)- PLT. Bupati Anas Jusuf menyerahkan bantuan kepada keluarga Rahman lolai, korban yang rumahnya tertimpa pohon kelapa pada Rabu (19/05) kemarin di Dusun III Desa Hungayonaa, Kecamatan Tilamuta.

“Tadi saya bersama OPD terkait penyerahan bantuan berupa beras, ikan kaleng,peralatan dapur dan juga tikar untuk tempat tidur, ini semua sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah kepada warga yang mengalami musibah,” ucap Anas Jusuf saat menyerahkan bantuan dengan di dampingi Sekda Boalemo Sherman Moridu, Kepala Dinas Sosial dan PMD Mondru Mopangga, Kepala BPBD Mans Mopangga, Kepala Dinas Kominfo Ulkia Kiu.

Selain itu kata Anas pemerintah Kabupaten Boalemo akan melakukan pertemuan dengan OPD untuk melakukan pembahasan perbaikan rumah keluarga Rahman Lolai yang tertimpa pohon kelapa.

“InsyaAllah hari Senin akan kami lakukan pertemuan dengan OPD dan membuka ruang bagi siapapun yang ingin memberikan bantuan untuk memperbaiki rumah Pak Rahman Lolai,” Kata Anas Jusuf

Anas berharap Keluarga Rahman Lolai bisa bersabar dalam menghadapi musibah dan meminta masyarakat Boalemo untuk tetap waspada terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan, apalagi cuaca akhir-akhir ini sering terjadi cuaca ekstrim.

“Yakinlah bahwa setiap musibah pasti ada hikmahnya dan kepada keluarga yang mengalami musibah tentunya saya berharap untuk tetap tabah. Dan juga kepada masyarakat Boalemo agar tetap waspada karena saat ini cuaca masih kurang bersahabat,”harapnya (UKY)