604 Calon PPPK Kabupaten Pohuwato Ikuti Ujian Seleksi

HARIANPOST (POHUWATO)- Sebanyak 604 calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Pohuwato,mengikuti ujian seleksi dengan menggunakan sistem Computer Assited Tes (CAT) yang digelar di SMKN 1 Marisan dan SMAN 1 MARISA Pohuwato, Senin (13/09).

Pelaksanaan seleksi tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa. Dirinya mengatakan seleksi PPPK ini merupakan kewajiban Pemkab Pohuwato untuk melaksanakannya, sebagaimana yang dimintakan oleh Pemerintah pusat.

“Pelaksanaan seleksi PPPK ini bentuk kewajiban dari kami, PPPK ini kebijakan dan merupakan program dari pemerintah pusat,” ujar Suharsi

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pohuwato, Pardan Karim menyampaikan bahwa jumlah peserta seleksi PPOK ini sebanyak 604 peserta yang dibagi dalam 4 sesi.

“Untuk mengikuti seleksi, sesi pertama Senin hari ini, dengan jumlah peserta 160 orang. Namun yang ikut 157 orang, 3 orang tanpa keterangan,”ungkapnya

Pelaksanaan seleksi PPPK tersebut akan dilaksanakan selama empat hari di dua tempat berbeda yang telah dipilih oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo.

“Dan bagi peserta seleksi PPPK itu sebelum ikut tes harus mengikuti Rapid tes dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19,” terangnya. (D.01)